Tips Memilih Rental Genset

5
(1)

Tips Memilih Rental Genset untuk Event, Komersial, atau Industri. Genset merupakan sumber listrik tambahan yang sering digunakan di berbagai macam kegiatan yang membutuhkan skala listrik besar, seperti event, komersial, atau industri. 

Prinsip Kerja Genset

Dilihat dari sisi prinsip kerjanya, genset dibagi menjadi 3 bagian yaitu sistem pelumasan, bahan bakar, dan pendingin. Meski sifatnya yang teknikal, pengetahuan akan 3 bagian ini menjadi dasar memilih rental genset untuk kebutuhan bisnis, event, atau bahkan industri.

tips memilih sewa genset

Sistem pelumasan berhubungan proses pergerakan komponen untuk pembuangan panas, sistem bahan bakar dipergunakan untuk menggerakkan piston atau mesin, serta sistem pendingin untuk menyerap panas dalam tabung silinder dari ruang pembakaran.

5 Tips Memilih Rental Genset

Namun untuk memilih sewa genset yang tepat untuk kebutuhan bisnis perlu mempertimbangkan beberapa hal penting. Berikut adalah 5 tips memilih sewa genset untuk Event, Komersial, atau Industri.

Genset sesuai daya listrik

Daya listrik genset harus lebih besar dibanding total daya listrik yang dibutuhkan, setidaknya 30% dari kebutuhan. Prinsip ini dipakai untuk mengantisipasi beberapa hal, di antaranya:

  • Pertama, menghindari kesalahan perhitungan pemakaian daya listrik akibat genset tidak berfungsi
  • Kedua, persiapan bila ada alat listrik tambahan yang secara otomatis meningkatkan kebutuhan daya listrik

Menghitung kebutuhan daya listrik

Sebelum memilih genset untuk kebutuhan bisnis, pastikan menghitung kebutuhan jumlah daya listriknya. Hal ini merupakan tips penting sebelum menyewa genset untuk kebutuhan event, komersial, dan industri.

Bahan bakar genset

Ada banyak sekali merek genset di pasaran yang sudah menggunakan bahan bakar bensin, solar, dan gas. Pastikan memilih genset dengan bahan bakar yang mudah didapat dan harganya terjangkau. Apalagi untuk kebutuhan industri, event, atau komersil lainnya. Salah dalam memilih jenis bahan bakar akan mempersulit saat menggunakan genset.

Tipe generator genset

Ada dua tipe genset, open dan silent. Apabila digunakan di dalam ruangan yang ramai pengunjung, maka pilih genset silent. Bila penempatan genset di luar ruangan terbuka dan jauh dari jangkauan pengunjung, pilih genset tipe open. 

Spare part genset

Meski menggunakan genset hanya untuk beberapa hari saja, kerusakan pada salah satu komponen genset akan membuat bisnis atau acara berjalan tidak sesuai rencana. Oleh sebab itu, ada baiknya mempertimbangkan aspek ini. Apabila komponen yang bermasalah tersebut mudah ditemukan, maka penyelenggaraan acara pun bisa digelar kembali. 

Sebelum menentukan jenis atau tipe genset mana yang sesuai dengan kebutuhan, ada baiknya perhatikan pula bagaimana melakukan perawatan dan masalah apa saja yang sering muncul.  Secara umum, genset akan mengalami beberapa masalah seperti mesin tidak dapat di-start, tiba-tiba mati, dan daya mesin yang tiba-tiba hilang. Hal ini tidak akan terjadi bila sering melakukan perawatan genset secara berkala.

Beberapa cara merawat genset, di antaranya: melakukan pemanasan, memeriksa aki dan bahan bakar, teratur melihat beberapa sistem utama (sistem kontrol, indikator mesin, sistem pembuangan, sistem pelumasan, sistem pendingin), mengganti spare-part serta membersihkan genset secara berkala. 

Solusi

Itulah tips memilih sewa genset dari kami. Apabila tidak ada waktu untuk melakukan hal tersebut, tetapi membutuhkan genset dengan kualitas terbaik, maka datanglah ke Sukses Mandiri. Kami hadir untuk memberikan layanan jasa sewa genset, baik untuk harian mingguan atau sewa genset bulanan.

Setiap unit genset di Sukses Mandiri dirawat dengan baik, diperbaiki tanpa henti, dan setiap pelanggan memperoleh garansi unit selama masa pemakaian sehingga jadi solusi terbaik untuk semua kalangan baik dunia hiburan, industri, dan lain-lain.

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 5 / 5. Vote count: 1

No votes so far! Be the first to rate this post.

Posted in Tips and tagged .